Artikel ini menjelaskan cara:
- Membuka properti lain
- Memahami data
- Membuka laporan lain
- Mengubah rentang tanggal
- Menerapkan segmen
- Mengedit kartu
- Membagikan kartu
- Menyimpan kartu ke dasbor
- Menghapus kartu dari dasbor
- Memahami cara kerja link Analytics
Membuka properti lain
- Ketuk di kiri atas untuk membuka sidebar.
- Ketuk properti yang saat ini dipilih untuk membuka semua properti yang dapat Anda akses.
- Pilih Semua, Terbaru, atau Favorit, atau telusuri properti yang Anda inginkan.
Memahami data
Di setiap laporan, data ditampilkan pada kartu. Beberapa kartu memungkinkan Anda beralih antara metrik dan dimensi. Ketuk masing-masing metrik untuk membuatnya terlihat di diagram:
Untuk melihat metrik tersebut dengan dimensi yang berbeda, geser ke kiri atau kanan.
Membuka laporan lain
Untuk membuka laporan:
- Ketuk di kiri atas untuk membuka sidebar.
- Ketuk laporan yang tersedia di aplikasi.
Dalam setiap laporan, Anda dapat men-scroll ke atas dan bawah untuk melihat kartu lainnya.
Mengubah rentang tanggal
Untuk mengubah rentang tanggal:
- Ketuk panel dengan rentang tanggal untuk membuka panel Rentang tanggal.
- Ketuk rentang tanggal standar, seperti Minggu ini atau Minggu lalu, atau pilih rentang tanggal kustom.
- Ketuk Simpan.
Anda juga dapat menggunakan panah di kanan atas laporan untuk membuka laporan dari minggu ke minggu dengan cepat.
Menerapkan segmen
Segmen hanya tersedia di properti Web dan properti Universal Analytics saja.
Untuk memilih segmen sistem atau segmen kustom, ketuk di sebelah kanan rentang tanggal.
Mengedit kartu
Untuk mengedit informasi yang muncul di kartu:
- Ketuk di kanan atas kartu untuk membuka menu.
- Ketuk Edit.
- Mengubah metrik, dimensi, atau visualisasi
Membagikan kartu
Untuk membagikan informasi kartu kepada orang lain:
- Ketuk di kanan atas kartu untuk membuka menu.
- Ketuk Bagikan.
- Pilih tujuan untuk informasi.
Menyimpan kartu ke dasbor
Laporan Dasbor adalah pengelompokan laporan yang dapat disesuaikan.
Untuk menyimpan kartu dari laporan Dasbor:
- Ketuk tanda plus di kanan atas aplikasi.
- Ketuk sebuah kategori.
- Ketuk metrik yang ingin Anda tambahkan.
- Ketuk Simpan.
Untuk menyimpan kartu dari laporan lain:
- Ketuk menu di kanan atas kartu untuk membuka menu.
- Ketuk Simpan.
Setelah menyimpan beberapa laporan ke dasbor, Anda dapat mengetuk di kanan atas kartu untuk mengubah penempatan kartu di dasbor.
Menghapus kartu dari dasbor
Untuk menghapus kartu dari dasbor:
- Buka laporan Dasbor.
- Ketuk menu di kanan atas kartu untuk membuka menu.
- Ketuk Hapus.
Memahami cara kerja link Analytics
Saat Anda menginstal aplikasi Analytics, link ke Google Analytics akan otomatis terbuka di aplikasi pada perangkat seluler Anda, bukan di browser seluler.
Jika menggunakan aplikasi versi Android, Anda dapat menonaktifkan perilaku ini sebagai berikut. Dengan begitu, Anda dapat membuka link di browser seluler, bukan di aplikasi seluler.
- Buka aplikasi Setelan di perangkat Anda.
- Ketuk Aplikasi > Semua aplikasi > Analytics.
- Di info aplikasi, ketuk Buka secara Default.
- Nonaktifkan Buka link yang didukung.
Referensi terkait
Untuk mempelajari aplikasi Analytics lebih lanjut, lihat Laporan di aplikasi Analytics.