Mulai April 2021, pemodelan konversi untuk mode izin akan tersedia di Google Ads bagi pengguna yang memenuhi semua persyaratan kelayakan. Konversi sesuai model akan muncul di kolom "Konversi" dan ditampilkan di semua laporan terkait konversi yang menggunakan data ini.
Memahami yang akan terjadi setelah Anda menerapkan mode izin
Agar dapat memenuhi ambang batas keyakinan kami yang ketat, Anda harus lulus pemeriksaan kualitas berikut:
- Anda telah menerapkan mode izin atau Transparency & Consent Framework (TCF v2.0) IAB dengan benar.
- Anda memiliki batas klik iklan harian sebanyak 700 klik iklan selama jangka waktu 7 hari, per negara, dan per grup domain.
Setelah kriteria di atas terpenuhi, model kami akan memasuki periode pelatihan. Secara bertahap Anda akan dapat melihat konversi sesuai model masuk ke pelaporan konversi, dan mungkin melihat peningkatan bertahap dalam performa yang dilaporkan.
Bagaimana cara kerja pemodelan mode izin?
Jika pengguna tidak mengizinkan cookie iklan atau cookie analisis, Mode Izin, dengan menggunakan AI Google, akan menyesuaikan perilaku tag Google yang relevan agar tidak membaca atau menulis cookie untuk tujuan iklan atau analisis. Tanpa cookie, pengiklan akan mengalami kesenjangan data dalam pengukuran dan tidak dapat mengamati jalur yang dipilih pengguna di situs mereka. Pengiklan tidak dapat lagi mengaitkan interaksi iklan yang dilakukan pengguna dengan konversi secara langsung.
Pemodelan konversi dapat membantu mengisi kekosongan dalam pengukuran media pada saat jalur antara interaksi iklan dan konversi tidak dapat diamati. Pemodelan konversi menggunakan AI Google untuk menganalisis data yang dapat diamati dan tren historis, yang mengukur hubungan antara pengguna yang memberi izin dan yang tidak memberi izin. Kemudian, dengan perjalanan pengguna yang dapat diamati saat pengguna mengizinkan penggunaan cookie, model kami akan menilai jalur atribusi untuk perjalanan pengguna yang tidak memberi izin. Hal ini menciptakan gambaran yang lebih lengkap dan akurat terkait pembelanjaan dan hasil iklan, sekaligus tetap mengikuti pilihan izin yang diberikan pengguna.
Konversi sesuai model melalui Mode Izin akan terintegrasi langsung dalam laporan kampanye Google Ads dengan perincian yang sama seperti konversi yang diamati. Data ini kemudian dikirim ke alat bidding Google sehingga Anda dapat yakin kampanye akan dioptimalkan berdasarkan gambaran lengkap hasil Anda.
Hubungan antara rasio izin dan konversi sesuai model
Perhatikan bahwa rasio konversi pengguna yang tidak memberi izin akan secara signifikan lebih rendah dari rasio konversi pengguna yang memberi izin. Melalui analisis ekstensif, kami telah menemukan bahwa rasio konversi pengguna bervariasi bergantung pada status izin pengguna. Pengguna yang memberi izin biasanya 2-5x lebih cenderung melakukan konversi dari pengguna yang tidak memberi izin. Namun, hal ini sangat bervariasi, bergantung pada faktor seperti rasio izin, industri, dan jenis konversi.
Contoh di atas menunjukkan bahwa rasio izin dan penurunan/peningkatan rasio konversi tidak sama karena pengguna yang tidak memberi izin cenderung lebih jarang melakukan konversi. Dalam kasus ini, pengiklan memiliki rasio izin sebesar 50%, tetapi hanya mengalami penurunan konversi sebesar 19% (12 dari 62) dan peningkatan rasio konversi sebesar 18% dari pemodelan konversi.
Catatan: Google tidak dapat mengamati apakah konversi pengguna yang tidak memberi izin sebelumnya diawali dengan interaksi iklan. Model kami membantu mengisi jalur antara interaksi iklan dan peristiwa konversi, yang bertujuan untuk meminimalkan prediksi yang berlebihan. Akibatnya, beberapa konversi yang sebenarnya terjadi mungkin tidak diperhitungkan karena tidak dapat diatribusikan ke klik iklan tanpa cookie.
Implikasi terhadap pelaporan dan bidding
Mulai April 2021, Anda akan melihat pemodelan izin yang tersedia untuk pelaporan dan bidding di akun Google Ads. Tidak perlu tindakan lebih lanjut untuk memanfaatkan pemodelan mode izin ini. Konversi sesuai model akan muncul di kolom "Konversi". Jika Anda melacak nilai, nilai konversi sesuai model juga akan muncul di kolom "Nilai konversi". Semua laporan yang menggunakan kolom konversi akan terpengaruh oleh konversi sesuai model.
Jika sebelumnya Anda beralih dari strategi bidding Target CPA atau Target ROAS ke strategi bidding Maksimalkan konversi atau Maksimalkan nilai konversi untuk mengontrol dampak perubahan izin, sebaiknya beralih kembali ke Target CPA atau Target ROAS untuk mendapatkan performa yang optimal setelah peluncuran pemodelan ini. Jika telah menyesuaikan target bidding otomatis untuk mengurangi dampak perubahan izin, Anda harus memantau pembelanjaan untuk menyesuaikan target secara bertahap agar kembali ke target ROI sebelumnya.
Mendapatkan hasil maksimal dari pemodelan mode izin
Jika izin cookie ditolak (ad_storage or analytics_storage='denied'), sebaiknya gunakan mode izin untuk mengirim ping tanpa cookie untuk pemodelan yang lebih akurat. Pemodelan konversi melalui mode izin paling akurat saat ping tanpa cookie ini diaktifkan. Pelajari lebih lanjut cara mode izin memenuhi privasi pengguna dengan ping tanpa cookie saat izin cookie ditolak (ad_storage or analytics_storage='denied').
Pemodelan konversi mungkin masih tersedia untuk pengiklan yang memblokir ping tanpa cookie, tetapi sistem kami tidak dapat membuat faktor kalibrasi spesifik per pengiklan, yang dapat memengaruhi akurasi pemodelan. Ping tanpa cookie sangat penting untuk membuat faktor kalibrasi kustom bagi setiap pengiklan.