Pratinjau kebijakan
Artikel ini mempratinjau perubahan dari pembaruan kebijakan Oktober 2024 kami.
Kami memperluas cakupan kebijakan Fungsionalitas medis dan memperbarui isi kebijakan untuk menyertakan panduan medis terkini dan persyaratan pernyataan penyangkalan untuk aplikasi kesehatan dan medis. Kami juga menggabungkan kebijakan terkait kesehatan di halaman Konten dan Layanan Kesehatan. (berlaku mulai 28 Mei 2025)
Untuk melihat artikel “Layanan dan Konten Kesehatan” terbaru, buka halaman ini.
Kami tidak mengizinkan aplikasi yang menampilkan konten kesehatan dan layanan berbahaya kepada pengguna.
Jika aplikasi mengandung atau mempromosikan konten kesehatan dan layanan, Anda harus memastikan aplikasi mematuhi hukum dan peraturan yang berlaku.
Aplikasi Kesehatan dan MedisJika aplikasi Anda menawarkan fitur atau informasi terkait kesehatan sebagai bagian dari fungsinya, atau mengakses data kesehatan untuk mendukung fitur non-kesehatan, aplikasi tersebut harus mematuhi Kebijakan Developer Google Play yang ada, termasuk Privasi, Penipuan, dan Penyalahgunaan Perangkat, bersama dengan persyaratan di bawah ini:
Untuk informasi selengkapnya tentang aplikasi kesehatan dan medis, lihat artikel pusat bantuan ini. |
Data Health ConnectData yang diakses melalui Izin Health Connect dianggap sebagai data pengguna yang bersifat pribadi dan sensitif yang tunduk pada kebijakan Data Pengguna, dan tunduk pada persyaratan tambahan.
|
Kami tidak mengizinkan aplikasi yang memfasilitasi penjualan atau pembelian obat resep tanpa adanya resep.
|
Obat-obatan yang Tidak DisetujuiGoogle Play tidak mengizinkan aplikasi yang mempromosikan atau menjual obat-obatan yang tidak disetujui, terlepas dari klaim legalitas apa pun.
Contoh pelanggaran umum
Untuk mendapatkan informasi tambahan tentang obat-obatan dan suplemen yang tidak disetujui atau menyesatkan yang masuk dalam pantauan kami, kunjungi legitscript.com. |
Misinformasi KesehatanKami tidak mengizinkan aplikasi yang berisi klaim kesehatan menyesatkan dan bertentangan dengan konsensus medis yang ada, atau dapat membahayakan pengguna.
Contoh pelanggaran umum
(1) Aplikasi ini menampilkan klaim terkait kesehatan atau medis (menyembuhkan kanker) yang menyesatkan. |
Pembayaran - Layanan KlinisTransaksi yang melibatkan layanan klinis yang diatur tidak boleh menggunakan sistem penagihan Google Play. Untuk informasi selengkapnya, lihat Memahami kebijakan Pembayaran Google Play.
|