Menerima notifikasi performa aplikasi

Di versi web Konsol Play, Anda dapat mengikuti informasi performa aplikasi melalui notifikasi.

Cara menerima notifikasi

  1. Buka Konsol Play.
  2. Klik Penyiapan Notifikasi.
  3. Pilih notifikasi yang ingin Anda dapatkan dan klik kotaknya.
  4. Klik Simpan  di sudut kanan bawah halaman.

Notifikasi aplikasi

Notifikasi didasarkan pada statistik aplikasi. Jika ada perubahan signifikan pada indikator performa aplikasi, Anda akan menerima email.

Jenis notifikasi
Notifikasi Deskripsi
Ulasan
  • Aplikasi Anda menerima ulasan baru.
Ulasan yang diperbarui
  • Pengguna memperbarui ulasan setelah Anda membalasnya.
ANR dan error
  • Perubahan cluster error atau ANR yang signifikan terdeteksi.
Android vitals 
  • Perubahan tanda vital yang signifikan terdeteksi.

Pemberitahuan Layanan game Google Play

Jika menerima pemberitahuan Layanan game Google Play, Anda mungkin perlu melakukan beberapa tindakan.

Jenis notifikasi Layanan Game
Pemberitahuan Deskripsi
Penyalahgunaan fitur terdeteksi
Batas permintaan terlampaui pada layanan game untuk method_name
  • Game melakukan panggilan API layanan game yang lebih banyak dari biasanya dan kapasitasnya sedang dibatasi untuk beberapa pemain.
  • Pelajari lebih lanjut cara mendeteksi pembatasan kapasitas untuk memastikan fitur game seperti pencapaian, skor, atau pertandingan berfungsi dengan konsisten dan mengurangi konsumsi baterai game.
Game mendekati atau melampaui kuota harian
  • Game mendekati atau melampaui kuota harian untuk permintaan API game.
  • Alasan paling umum untuk hal ini adalah memanggil API layanan game secara berulang. Periksa dan kelola kuota harian Anda agar tidak melampaui batas ini.
Setelan game tidak dipublikasikan.
  • Setelan layanan game telah ditentukan, tetapi tidak dipublikasikan.
  • Publikasikan perubahan agar fitur dan pengalaman game berfungsi dan tampil sesuai harapan.
ID yang salah digunakan untuk (pencapaian | papan peringkat)
  • Pemberitahuan ini ditampilkan saat game berupaya mengakses API game menggunakan ID sumber daya yang salah.
  • Penggunaan ID yang benar akan memastikan fitur game menampilkan data pemain yang benar saat membuka pencapaian atau memberi skor.
  • Pelajari lebih lanjut cara menyiapkan papan peringkat dan pencapaian.
Gambar duplikat
  • Notifikasi ini ditampilkan saat game Anda menggunakan gambar yang sama untuk beberapa pencapaian atau papan peringkat.
  • Penggunaan gambar yang berbeda untuk membedakan pencapaian dan papan peringkat akan lebih efektif.
Kesalahan penerapan terdeteksi Multiplayer Real-Time atau Multiplayer Berbasis Giliran: Game ini telah menerapkan undangan, tetapi tidak mengizinkan pengguna untuk bergabung dengan pertandingan melalui undangan. Pendekatan ini tidak disarankan karena dapat mengakibatkan pengalaman pengguna yang buruk.

Pencapaian: Game ini telah membuat pencapaian di Konsol Play, tetapi tidak pernah menggunakan metode pembukaan kunci SDK. Pendekatan ini tidak disarankan karena dapat mengakibatkan pengalaman pengguna yang buruk.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?

Perlu bantuan lain?

Coba langkah-langkah selanjutnya berikut:

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Aplikasi Google
Menu utama
8907865142399422132
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
92637
false
false