Cara kerja pengembalian dana
Jika jumlah saldo akun Anda memenuhi syarat untuk pengembalian dana, Anda dapat meminta pengembalian dana kredit akun dengan membuka halaman “Ringkasan Penagihan”, lalu membuka bagian bulan berjalan dan mengklik "Minta pengembalian dana". Setelah menyelesaikan langkah-langkah permintaan pengembalian dana, Anda akan melihat jumlah pengembalian dana yang dapat Anda terima. Catatan: Jumlah pengembalian dana terkadang dapat lebih kecil dari jumlah yang terlihat di saldo akun Anda.
Pilih pembayaran yang ingin Anda minta pengembalian dananya, dan metode pembayaran untuk menerimanya. Setelah Anda mengirimkan permintaan pengembalian dana, Google akan memulai pengembalian dana melalui metode pembayaran yang berlaku dan Anda pilih serta memberitahukan status pengembalian dana melalui email dan di dalam halaman "Ringkasan Penagihan".
Waktu pemrosesan: Google memerlukan waktu 2 minggu untuk memproses pengembalian dana dan waktu tambahan untuk proses pengembalian dana oleh perusahaan kartu kredit atau bank Anda.
Alasan pengembalian dana mungkin tidak tersedia
Google tidak menawarkan pengembalian dana dalam kasus berikut:
- Uang yang tersisa dalam akun Anda berasal dari kode promosi.
- Anda memiliki saldo terutang yang masih harus dibayarkan.
- Perkiraan pembelanjaan Anda selama waktu pemrosesan pengembalian dana lebih besar dari jumlah yang tersisa di saldo akun.
Pertanyaan Umum (FAQ)
Bagaimana cara memeriksa apakah ada sisa saldo pada akun saya?
Untuk melihat apakah Anda memiliki kredit dalam akun atau saldo terutang yang harus dibayar, ikuti langkah-langkah berikut:
Catatan: Petunjuk di bawah merupakan bagian dari pengalaman pengguna Google Ads baru yang akan diluncurkan untuk semua pengiklan pada tahun 2024. Jika Anda masih menggunakan Google Ads versi sebelumnya, tinjau Peta referensi cepat atau gunakan Kotak penelusuran di panel navigasi atas Google Ads untuk menemukan halaman yang Anda cari.
- Di akun Google Ads Anda, klik ikon Penagihan .
- Klik Ringkasan.
- Jika Anda memiliki kredit, kredit tersebut akan ditampilkan di kartu bulan berjalan dengan header "Anda memiliki kredit" untuk pelanggan yang menggunakan pembayaran otomatis atau dengan header "Dana yang tersedia" untuk pelanggan yang menggunakan pembayaran manual.
Mengapa saya hanya ditawari pengembalian dana sebagian dari saldo akun saya?
Berapa lama biasanya waktu yang diperlukan untuk mendapatkan pengembalian dana?
Bagaimana jika saya telah menunggu lebih lama?
Dapatkah saya membatalkan permintaan pengembalian dana?
Bagaimana cara membatalkan akun dan meminta pengembalian dana?
Untuk membatalkan akun Google Ads:
Catatan: Petunjuk di bawah merupakan bagian dari pengalaman pengguna Google Ads baru yang akan diluncurkan untuk semua pengiklan pada tahun 2024. Jika Anda masih menggunakan Google Ads versi sebelumnya, tinjau Peta referensi cepat atau gunakan Kotak penelusuran di panel navigasi atas Google Ads untuk menemukan halaman yang Anda cari.
- Di akun Google Ads, klik ikon Admin , lalu klik Preferensi.
- Klik bagian Status Akun untuk meluaskannya.
- Klik Batalkan akun saya.
- Pengingat: Hanya pengguna dengan akses Admin yang dapat membatalkan akun mereka untuk meminta pengembalian dana. Jika tidak memiliki akses Admin, Anda tidak akan melihat tombol Batalkan akun saya di bagian "Status akun" di preferensi.
Status akun Anda akan berubah menjadi "Dibatalkan".
Jika berubah pikiran, Anda dapat mengaktifkan kembali akun dengan login ke akun dan mengikuti petunjuknya. Kemudian, perbarui informasi pembayaran dan lakukan pembayaran untuk mulai menjalankan iklan Anda kembali. Baca artikel kami tentang membatalkan akun untuk informasi selengkapnya.