Menyiapkan pemasaran ulang dinamis dengan kampanye Display, Performa Maksimal, dan Aplikasi

Untuk subtitel dalam bahasa Anda, aktifkan teks YouTube. Pilih ikon setelan Gambar ikon setelan YouTube di bagian bawah pemutar video, lalu pilih "Subtitel/CC" dan pilih bahasa Anda.



Kampanye pemasaran ulang dinamis menampilkan iklan yang lebih dipersonalisasi kepada pengunjung lama situs Anda berdasarkan produk atau layanan yang mereka lihat di situs Anda. Fitur ini menyediakan setelan dan laporan tambahan khusus untuk menjangkau pengunjung sebelumnya. Artikel ini menjelaskan cara menyiapkan pemasaran ulang dinamis dengan kampanye Google Ads.

Pada halaman ini

Sebelum memulai

Anda hanya dapat menggunakan pemasaran ulang dinamis dengan kampanye Jaringan Display, Performa Maksimal, dan Aplikasi. Jika Anda tertarik dengan iklan Penelusuran Dinamis, lihat artikel Tentang iklan Penelusuran Dinamis. Pelajari lebih lanjut artikel Tentang pemasaran ulang dinamis untuk aplikasi dan Tentang menggunakan feed di kampanye Aplikasi.

Perlu diingat bahwa tag Google Anda sebaiknya tidak dikaitkan dengan informasi identitas pribadi atau informasi sensitif. Kategori sensitif dari situs dan aplikasi tidak dapat menggunakan data Anda untuk penargetan audiens. Jika menyiapkan kampanye dan menempatkan tag Google di situs atau aplikasi seluler, Anda harus mengikuti Kebijakan untuk iklan berdasarkan minat dan lokasi.

Catatan: Google Ads tidak menawarkan pelaporan untuk kampanye pemasaran ulang dinamis di tingkat item. Untuk tingkat pelaporan terperinci ini, Anda memerlukan sistem pelacakan sendiri.

Petunjuk

Sebelum menambahkan pemasaran ulang dinamis ke kampanye, pastikan situs Anda sudah diberi tag untuk pemasaran ulang dinamis. Pelajari lebih lanjut cara Memberi tag pada situs untuk pemasaran ulang dinamis.

Menyiapkan pemasaran ulang dinamis untuk kampanye Display

Catatan: Anda mungkin mendapatkan notifikasi jika salah satu pilihan kampanye Anda dapat mengakibatkan penurunan performa kampanye. Anda dapat menangani notifikasi ini saat membuat kampanye. Pelajari lebih lanjut Fitur yang membantu Anda membuat kampanye yang sukses.
  1. Di akun Google Ads Anda, klik ikon Kampanye Ikon Kampanye.
  2. Klik drop-down Kampanye di menu bagian.
  3. Klik Kampanye.
  4. Klik tombol plus , lalu pilih Kampanye baru.
  5. Pilih Penjualan, Prospek, Traffic situs, atau Brand awareness dan jangkauan.
    • Jika belum tahu sasaran yang diinginkan, Anda juga dapat memilih Buat kampanye tanpa panduan sasaran.
  6. Pilih Display sebagai jenis kampanye.
  7. Masukkan URL untuk situs bisnis Anda.
  8. Masukkan nama untuk kampanye Anda.
  9. Klik Lanjutkan.
  10. Tentukan strategi bidding dan anggaran. Anggaran Anda memengaruhi frekuensi penayangan dan keterlihatan iklan saat ditampilkan. Strategi bidding menentukan pembelanjaan anggaran Anda.
    1. Masukkan anggaran harian Anda. Jumlah ini adalah rata-rata yang ingin Anda belanjakan setiap hari.
      • Jumlah terbesar yang akan Anda bayar per bulan adalah anggaran harian Anda dikalikan dengan 30,4 (jumlah hari rata-rata dalam sebulan). Di hari-hari tertentu Anda mungkin membelanjakan lebih banyak atau lebih sedikit daripada anggaran harian. Pelajari tagihan dan anggaran harian rata-rata lebih lanjut
    2. Pilih strategi bidding Anda. Kampanye Display mendukung Smart Bidding, yang merupakan subkumpulan strategi bidding otomatis yang menggunakan machine learning guna melakukan pengoptimalan untuk konversi atau nilai konversi di setiap lelang. Smart bidding dapat mengelola bid untuk Anda dan dapat membantu memenuhi sasaran performa. Tinjau Panduan Smart Bidding untuk kampanye Display
      • Kampanye Display akan otomatis menyarankan strategi bidding berdasarkan sasaran kampanye Anda. Jika tidak ingin menggunakan strategi bidding yang disarankan, Anda dapat memilih strategi bidding secara manual: Target CPA, Maksimalkan klik, Maksimalkan konversi, atau CPM terlihat.
      • Jika tidak ingin menggunakan Smart Bidding, Anda dapat memilih CPC Manual sebagai strategi bidding.
      • Pilih lokasi geografis tempat iklan akan ditampilkan atau tempat yang ingin Anda kecualikan. Pelajari penargetan lokasi lebih lanjut
        • Pengecualian dapat berguna jika Anda menarget area yang lebih besar dan ingin menghindari suatu lokasi di dalamnya. Misalnya, Anda mungkin ingin menargetkan semua wilayah Indonesia, kecuali provinsi atau kota tertentu.
      • Masukkan bahasa yang ingin Anda targetkan. Iklan yang akan Anda buat harus menggunakan bahasa yang dipilih di sini. Pelajari penargetan bahasa lebih lanjut
      • Pilih penargetan. Pilihan Anda di bagian "Penargetan" adalah tempat pemasaran ulang dinamis memainkan perannya. Untuk penargetan yang optimal, pilih “Otomatis” agar machine learning Google dapat membantu Anda menarget segmen dengan jangkauan terluas. Hal ini mencakup segmen data Anda. Jika Anda hanya ingin menarget segmen tertentu, tetapkan penargetan ke "Manual" untuk memilih segmen. Pelacakan dari tag situs global membantu Google mengidentifikasi audiens terbaik yang dapat Anda pilih. Setelah memilih daftar dari opsi daftar secara manual, klik Selesai. Anda juga dapat menambahkan opsi penargetan lainnya dan menyertakan “Perluasan penargetan”, yang memungkinkan Google menarget audiens yang berperforma tertinggi untuk iklan Anda.
      • Tambahkan setelan lainnya.
      • Lalu, buat iklan Display Anda. Pelajari cara mengelola iklan Display responsif
      • Tinjau kampanye Anda. Pada halaman "Tinjau", Anda akan memiliki kesempatan untuk meninjau semua pilihan setelan. Di halaman ini, Anda dapat menangani potensi masalah yang dijelaskan dalam notifikasi. Untuk melakukannya, klik Perbaiki di notifikasi.
  11. Klik Publikasikan kampanye.
    • Catatan: Anda mungkin tidak dapat memublikasikan kampanye sampai masalah penyiapan kampanye Anda diselesaikan.

Draf kampanye

Kampanye yang Anda buat, tetapi belum dipublikasikan akan disimpan sebagai draf. Anda dapat memublikasikan draf kampanye kapan saja di masa mendatang, asalkan masalah signifikan yang mencegah kampanye dipublikasikan telah diatasi.

Saat membuat kampanye baru, Anda akan memiliki opsi untuk memilih draf yang ada atau memulai tanpa menggunakan draf yang ada.

Petunjuk:

  1. Di akun Google Ads Anda, klik ikon Kampanye Ikon Kampanye.
  2. Klik drop-down Ringkasan di menu bagian.
  3. Di halaman "Ringkasan", klik tombol Kampanye baru.
  4. Pilih Lanjutkan draf kampanye dari menu drop-down.
  5. Di menu draf, klik draf yang ingin Anda lanjutkan atau publikasikan.

Sekarang Anda akan melampirkan feed ke kampanye:

  1. Di halaman "Kampanye", klik Setelan, lalu pilih kampanye dari tabel.
  2. Di bagian bawah halaman "Setelan", klik untuk meluaskan Setelan tambahan.
  3. Klik panah bawah untuk “Iklan dinamis”.
  4. Centang kotak di samping "Gunakan feed iklan dinamis untuk iklan yang dipersonalisasi".
  5. Klik Simpan.

Catatan: Setelah memilih feed jenis bisnis tertentu, Anda hanya dapat mengubahnya ke feed lain dari jenis bisnis yang sama. Misalnya, jika Anda memilih feed retail, Anda hanya dapat mengubahnya ke feed retail lain.

Menyiapkan pemasaran ulang dinamis untuk kampanye Aplikasi

  1. Di akun Google Ads Anda, klik ikon Kampanye Ikon Kampanye.
  2. Klik drop-down Kampanye di menu bagian.
  3. Klik Kampanye.
  4. Klik ikon plus , lalu pilih Kampanye baru.
  5. Pilih Promosi aplikasi sebagai sasaran kampanye.
  6. Pilih Aplikasi sebagai jenis kampanye.
  7. Pilih subjenis kampanye dan platform aplikasi seluler.
  8. Tentukan nama kampanye, strategi bidding, anggaran, tanggal awal dan akhir, serta setelan format iklan.
  9. Klik Tampilkan setelan lanjutan.
  10. Di kolom “Data feed”, centang kotak di samping “Sertakan feed untuk meningkatkan penargetan dan mengaktifkan iklan yang menampilkan elemen feed Anda”.
  11. Pilih feed iklan dinamis atau feed Google Merchant Center Anda. Pelajari cara menggunakan feed di kampanye Aplikasi
  12. Klik Simpan dan lanjutkan.
  13. Buat iklan aplikasi Anda. Pelajari cara membuat aset materi iklan yang efektif untuk kampanye Aplikasi Anda

Menyiapkan pemasaran ulang dinamis untuk kampanye Performa Maksimal

  1. Di akun Google Ads Anda, klik ikon Kampanye Ikon Kampanye.
  2. Klik drop-down Kampanye di menu bagian.
  3. Klik Kampanye.
  4. Klik ikon plus , lalu pilih Kampanye baru.
  5. Pilih tujuan kampanye, pilih Performa Maksimal sebagai jenis kampanye, lalu konfirmasi sasaran konversi yang tercantum. Pelajari lebih lanjut cara membuat kampanye Performa Maksimal.
  6. Pilih sumber pemasaran ulang dinamis untuk kampanye Anda:
    • Pengiklan dengan feed GMC: Pilih akun Merchant Center untuk ditautkan ke kampanye Anda. Jika situs Anda diberi tag untuk pemasaran ulang dinamis, pemasaran ulang dinamis akan otomatis diaktifkan di kampanye Anda.
    • Pengiklan tanpa feed GMC: Pilih feed iklan dinamis untuk ditautkan ke kampanye Anda. Jika situs Anda sudah diberi tag untuk pemasaran ulang dinamis, pemasaran ulang dinamis akan otomatis diaktifkan di kampanye Anda.

Persyaratan untuk menggunakan iklan HTML5

Anda akan mendapatkan akses ke iklan HTML5 di akun Google Ads Anda setelah akun tersebut memenuhi persyaratan berikut:

  • Akun telah dibuka selama lebih dari 90 hari.
  • Akun memiliki total pembelanjaan sepanjang waktu lebih dari US$9.000.
  • Akun memiliki histori yang baik terkait kepatuhan terhadap kebijakan.

Perhatikan bahwa meskipun persyaratan di atas telah terpenuhi, hal tersebut tidak selalu menjamin akses ke iklan HTML5.

Jika iklan HTML5 tidak tersedia di akun Anda, Anda dapat mengajukan permohonan akses dengan mengisi formulir Pengajuan permohonan untuk akses HTML5. Sebelum mengirimkan permohonan akses, pastikan akun Anda memenuhi kriteria kelayakan yang tercantum di bawah. Anda akan menerima notifikasi email yang berisi informasi status dalam waktu 7 hari kerja setelah pengiriman permohonan.

  • Akun memiliki histori yang baik terkait kepatuhan terhadap kebijakan.
  • Akun memiliki histori yang baik terkait pembayaran.
  • Akun memiliki total pembelanjaan sepanjang waktu lebih dari $1.000 USD.

Untuk mempertahankan akses berkelanjutan ke iklan HTML5, pastikan Anda tidak melanggar kebijakan kami dan menjaga histori yang baik terkait kepatuhan terhadap kebijakan.

Sementara itu, Anda dapat menggunakan opsi lain seperti iklan AMPHTML atau iklan Display responsif yang telah diupload.

Pastikan Anda mengikuti spesifikasi iklan Display yang benar.

Pencarian calon pembeli dinamis dan pemasaran ulang dinamis

Pencarian calon pembeli dinamis menggabungkan informasi pengguna dan informasi produk untuk menampilkan produk terbaik Anda pada waktu yang tepat kepada pengguna yang sangat tertarik. Tidak seperti pemasaran ulang dinamis, yang berfokus untuk mendapatkan nilai maksimal dari pelanggan Anda yang ada, pencarian calon pembeli dinamis digunakan untuk mendapatkan pengguna baru. Perbedaan ini menjadikan pencarian calon pembeli dinamis sebagai metode yang lebih disarankan jika Anda adalah pengiklan baru atau menargetkan audiens yang berbeda dari segmen data Anda sendiri (termasuk segmen data yang mencakup pengunjung situs dan pengguna aplikasi).

Cara kerja pencarian calon pembeli dinamis

Pencarian calon pembeli dinamis menggunakan machine learning untuk mendapatkan ide tentang hal yang dicari oleh calon pembeli. Setelah mengetahui hal yang dicari oleh calon pembeli, sistem akan menggabungkan hal tersebut dengan informasi berdasarkan demografi seperti usia, gender, dan pendapatan rumah tangga untuk mencocokkan pengguna dengan produk dalam feed Anda. Produk dalam feed Anda akan dievaluasi berdasarkan performa, relevansi, dan faktor lainnya untuk menentukan produk mana yang kemungkinan besar menarik perhatian pengguna dan menghasilkan konversi.

Anda hanya dapat menambahkan feed ke kampanye jika belum pernah menambahkannya. Anda dapat mengubah feed setelah pembuatan kampanye hanya jika feed tersebut berada dalam jenis bisnis yang sama.

Menambahkan pencarian calon pembeli dinamis ke kampanye pemasaran ulang dinamis

  1. Di akun Google Ads Anda, klik ikon Kampanye Ikon Kampanye.
  2. Klik drop-down Kampanye di menu bagian.
  3. Klik Kampanye.
  4. Pilih kampanye yang ingin Anda perbarui.
  5. Klik Setelan tambahan.
  6. Klik drop-down di bagian "Iklan dinamis"
    • Drop-down ini akan memilih "Tidak ada feed data" secara default.
  7. Klik kotak centang di samping “gunakan feed data untuk iklan yang dipersonalisasi”.
  8. Pilih Feed Data yang relevan dari menu drop-down.
  9. Klik Simpan.
Catatan: Untuk menambahkan penargetan ke kampanye, lihat Pemasaran ulang dinamis untuk panduan penyiapan web

Link terkait

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Aplikasi Google
Menu utama
8848066553281019427
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
73067
false
false
false